Pilkada bukanlah pesta demokrasi, ia adalah pesta oligarki. Bagi implementasi omnibus law di daerah, pilkada adalah suatu kesempatan untuk mendapatkan calon operator omnibus law di daerah. Apalagi dengan seluruh kewenangan kepala daerah yang diamputasi dan ditarik kembali ke pemerintah pusat, apa yang hendak diharapkan oleh rakyat yang krisis sosial ekologis dan aspirasinya ingin dijalankan oleh kepala daerah. Belum lagi sejumlah aktor yang berkompetisi dalam pilkada serentak ini ditemukan juga aktor yang terhubung dengan aktor yang ikut merumuskan UU Omnibus law yang bermasalah, bahkan juga terdapat aktor yang sama dengan aktor yang terlibat dalam orkestra pembahasan UU omnibus law yang bermasalah.

Jika melihat proyek-proyek oligarki yang sedang mengantri setelah Omnibus Law disahkan, maka dapat disimpulkan bahwa Pilkada 2020 ini sedang membawa gerbong rencana perusakan dan pencemaran lingkungan, dan pada akhirnya membawa dampak kesehatan dan bencana.


Pilkada 2020: Vaksin Imunitas Bagi Oligarki

Unduh - Format PDF